Penulis: Zulfadhliyah
Editor: Susi Respati Setyorini
Halaman: vi, 80 hlm, 14,8 x 21 cm
Cetakan: Pertama, Agustus 2024
Penerbit: Pustaka Mediaguru
ISBN:
Harga:
SINOPSIS
Al-Qur’an merupakan kitab suci yang sempurna, yang menjadi pedoman utama dalam kehidupan. Allah menyapa melalui ayat-ayat-Nya yang penuh dengan hikmah dan petunjuk menuju jalan yang lurus. Sapaan Allah bukan saja diperuntukkan kepada manusia biasa, tetapi Nabi pun yang merupakan pilihan Allah juga disapa oleh Allah.
Allah menyapa hamba-Nya dengan cara yang berbeda-beda, untuk menguji keimanan dan respons hamba-Nya terhadap perintah dan larangan-Nya. Sapaan dari Allah perlu memerlukan sebuah tafsir dan pemahaman yang bisa menghantarkan kita menjadi hamba yang diridai-Nya.
Ingin mengetahui bentuk sapaan Allah dalam Al-Qur’an? Baca buku yang berjudul Jika Allah Menyapa ini. Buku ini sangat cocok dibaca oleh siapa saja yang mau mendapatkan pesan-pesan dari sapaan Allah dalam Al-Qur’an sehingga terinspirasi untuk menjalani kehidupan sesuai dengan aturan dan rida Allah. Pembaca diajak untuk merenungkan betapa pentingnya mengakui dan merespons sapaan-sapaan Allah.