Judul: Elegi pun Berdiksi (Menguntai Diksi untuk Menjemput Mimpi) Kumpulan Puisi
Penulis: Nofieana Gusti Winata
Editor: Nopiranti
Halaman: xii, 84 hlm, 14,8 x 21 cm
Cetakan: Pertama, Desember 2024
Penerbit: Pustaka Mediaguru
ISBN:
Harga:
SINOPSIS
Duka membuat kita nelangsa, bahkan jatuh tak berdaya. Kehadirannya selalu dihindari di muka dunia. Lalu, apakah duka ini tak mampu berubah menjadi tawa? Atau bahkan bagi insan yang dewasa bisa dijadikan sebagai pondasi untuk mengambil hikmah?
Buku kumpulan puisi ini berkisah tentang duka yang dibalut oleh asa dan menjadikannya sebagai sumber inspirasi dalam setiap diksinya. Menjalani rasa sakit dan mengubahnya menjadi sesuatu yang berharga tentulah tidak mudah. Penulis mengubah setiap duka menjadi kumpulan puisi yang luar biasa indah dan penuh makna. Buku ini hadir menjadi saksi bahwa setiap duka akan menjadi bahagia melalui tulisan, yang sebagian besar telah dimuat di berbagai media, baik di Indonesia maupun Malaysia.
Memiliki buku ini wajib buat Anda, khususnya bagi penikmat sastra terutama puisi. Banyak hal yang bisa dipelajari dalam setiap duka yang hadir dan mengalirkan energi pada diksi yang menggelorakan motivasi. Ingin menjadi insan yang bahagia? Maka nikmatilah setiap klimaks pada kisah di setiap puisi yang termaktub di buku ini untuk kita pelajari bersama.