Judul: Doa Sehari-hari Anak-Anak Hindu
Penulis: Ayu Putu Srikartika
Editor: Adrianus Yudi Aryanto
Halaman: viii, 60 hlm, 14,8 x 21 cm
Cetakan: Pertama, September 2024
Penerbit: Pustaka Mediaguru
ISBN:
Harga:
SINOPSIS
Anak-anak hidup dalam dunia yang penuh dengan imajinasi. Segala hal yang lucu, menarik, dan penuh permainan selalu hadir dalam pikiran mereka. Untuk membuat aktivitas mereka menyenangkan sekaligus bermakna, penting untuk membiasakan anak-anak dengan nilai-nilai baik, salah satunya melalui pengenalan doa.
Penulis mempersembahkan sebuah buku yang dirancang khusus untuk mengakomodasi dunia anak-anak. Buku ini berisi doa-doa rutin yang seharusnya dilafalkan oleh anak-anak Hindu, dilengkapi dengan gambar-gambar menarik yang bisa diwarnai, memberikan ruang bagi kreativitas mereka.
Buku ini penting sebagai panduan dalam melaksanakan sradha bhakti, sekaligus membantu mempersiapkan anak-anak Hindu menjadi pribadi yang taat beragama. Buku ini wajib dimiliki oleh anak-anak Hindu sebagai panduan atau tuntunan dalam doa sehari-hari.